Monday 7 June 2010

Dica On


Masih dengan kombinasi split.. kali ini split saya kombinasikan dengan epispiral.. Saya baru menyadari bahwasannya epispiral memiliki bentuk yang mirip dengan loonie..

Semenjak fractal sebelumnya, "break", saya mulai menyukai split dengan amat sangat.. split bisa menghasilkan fractal yang sangat menarik.. pada fractal ini, split saya gunakan untuk menghasilkan tekstur pada permukaan fractal.. memang kelihatannya seperti dirender dengan kualitas rendah, tapi sebenarnya tidak.. fractal ini dirender dengan kualitas 8000 dengan oversample 3.. akan tetapi, texture yang didapatkan adalah dari permainan di variabel dari split.. dalam hal ini saya menggunakan nilai variabel split = 5000 pada masing-masing sumbu x dan y.. hasilnya cukup memuaskan saya,, warnanya juga menarik.. hijau menyala seperti cairan beracun..

awalnya saya mau memberi fractal ini dengan judul "acid".. tapi tidak jadi karena akan menjadi terlalu standart.. makanya saya balik saja judulnya menjadi "Dica On", yang merupakan kebalikan dari "No Acid"..

No comments:

Post a Comment